Liputan6.com, Jakarta- NBA akan menggelar event besar di Singapura pada Juni 2025. Puncak acaranya adalah NBA Rising Stars Invitational. Indonesia juga akan ikut serta pada ajang yang mempertemukan SMA-SMA di Asia-Pasific itu.
Penentuan wakil Indonesia di NBA Rising Stars Invitational 2025 dilakukan lewat High School Basketball Championship 2025 yang digelar 21-26 April 2025 di lapangan Basket UPH Karawaci, Tangerang.
Tim juara High School Basketball Championship 2025 di sektor putra dan putri akan menjadi wakil Indonesia di NBA Rising Stars Invitational 2025.
Advertisement
High School Basketball Championship 2025 diikuti delapan tim putra dan empat tim putri. Peserta High School Basketball Championship 2025 merupakan tim yang diundang oleh panitia karena mepetnya waktu persiapan dimana NBA mengumumkan event di Singapura pada Februari lalu. Para peserta High School Basketball Championship 2025 kebanyakan adalah tim-tim juara dan runner-up di DBL.
“Turnamen ini digelar berkenaan dengan salah satu program kompetisi Sekolah Menengah Atas (SMA) NBA Asia Pacific di Singapura dimana juara kompetisi akan menjadi tim perwakilan SMA Indonesia,” ujar Perwakilan Panitia Penyelenggara High School Basketball Championship 2025 Murni Setionegoro.
“Ini event pertama NBA Rising Stars Invitational. Kita Indonesia diundang untuk ikut serta. Khusus untuk adik-adik yang terpilih ini harusnya menjadi suatu kebanggaan.”
Peserta Ada
High School Basketball Championship 2025 akan diikut SMA dari Jakarta, Cirebon, Banten, Yogyakarta dan Sorong (Papua). High School Basketball Championship tahun depan akan dipersiapkan lebih matang sehingga peserta akan semakin banyak.
“Karena waktu singkat kita invitasi sifatnya. Kita invite semua finalis DBL yang memang sudah berjalan lama. Semua juara 1 dan 2 DBL kita undang untuk area Jawa. Ada beberapa kendala dari beberapa sekolah sehingga mereka yang minta mundur. Ada karena cedera, ada pemain dipanggil timnas. Event kita memang bentrok dengan event lain kaya TC timnas putri,” sambung Murni.
Para peserta High School Basketball Championship 2025 nanti di setiap kategori akan bersaing di fase grup. Baik putra maupun putri, akan lanjut ke babak semifinal usai berjuang di fase grup yang kemudian ke final untuk mendapatkan tim juara dari masing-masing kategori.
Tim juara baik di putra maupun putri akan bersaing di NBA Rising Stars Invitational 2025 di Singapura. Disana mereka akan bersaing dengan perwakilan sekolah dari negara seperti Jepang, Korea Selatan, Filipina, China, India, Australia, Singapura hingga Malaysia.
Advertisement
Persaingan di Singapura
Setiap negara menggirimkan satu perwakilan untuk putra dan putri. Khusus Singapura sebagai tuan rumah berhak menggirimkan masing-masing dua wakil. Event ini berlangsung di Kallang Alive Precinct dari Rabu, 25 Juni hingga Minggu, 29 Juni.
“Persaingan pasti berat ya karena tim-tim yang ikut merupakan para finalis DBL. Persiapan kita harus matang tidak boleh grogi saat main. Lawan terberat kami mungkin SMA Jubile yang sudah tiga tahun masuk final,” ujar Bimo Hernindtyo dari SMA PPOP Jakarta.
Turnamen lima hari ini akan dimulai dengan babak penyisihan grup sebelum melaju ke kompetisi sistem gugur, dengan pertandingan pool berlangsung dari 25-27 Juni, yang berpuncak pada semifinal dan final pada 28 dan 29 Juni. Para pemain yang berpartisipasi juga akan ambil bagian dalam pengembangan keterampilan, program tanggung jawab sosial, dan kegiatan di luar lapangan yang mempromosikan pertukaran budaya.
NBA akan mendatangkan pemain aktif, legenda dan pemain WNBA untuk memeriahkan event di Singapura ini. Pengumuman siapa pemain yang datang baru akan diumumkan mendekati acara pada Juni 2025.
Daftar Peserta
Putra
pool A
1. SMA 2 Bandung
2. SMA Jubile
3. UPH College
4. SMA YPPK Agustinus
Pool B
1. SMA Tri Mulya Bandung
2. SMA PPOP Jakarta
3. SMA BOPKRI 1 Yogyakarta
4. SMA Tunas Bangsa
Putri
1. SMA Penabur Cirebon
2. SMA Global Prestasi Bandung
3. SMA Jubile
4. UPH College
Advertisement